Kabar terbaru dari Gudang Peluru Arsenal. The Gunners bakal kedatangan pelatih anyar asal Italia. Dialah Antonio Conte. Usai membawa Inter Milan juara Serie A Italia musim lalu, Conte menganggur sejenak. Tanpa klub.
Kini sudah berhembus kabar anyar. Katanya, mantan pelatih Timnas Italia itu sudah sepakat dengan manajemen Arsenal di London Utara guna mengkudeta Mikel Arteta dari kursi manajer.
Langkah manajemen tim berjuluk Gudang Peluru itu cukup beralasan. Pasalnya, hingga tiga laga awak di Premier League, White dkk selalu menelan kekalahan. Kalah dari tim promosi Brentford, di laga pembuka dengan skor 2-0 pada laga Sabtu 14 Agustus 2021.
Kemudian takluk di kandang sendiri dari Juara Liga Champion, Chelsea dengan skor sama; 0-2. Kemudian dipermak juara bertahan Liga Inggris, Manchester City dengan skor telak 5-0. Celakanya, striker Arsenal mandul dalam tiga laga tersebut.
Sabtu (11/9/2021) depan, Arsenal akan menjamu Norwich City di kandang sendiri. Jika laga ini kalah, alamat rekor baru bagi klub yang pernah menyia-nyiakan Mesut Ozil ini. Pada sisi lain, Arsene Wenger tentu akan meradang.
Catatan negatif itulah yang membuat fans Arsenal panas dingin. Suara #ArtetaOut pun mulai ditiup. Barangkali, tak ingin api makin besar, manajemen Arsenal pun bergerak cepat. Memilih Antonio Conte.
Conte sendiri bukan pelatih yang asing dengan atmosfer Liga Inggris. Pasalnya, dia pernah membesut Chelsea beberapa tahun lalu. Hasilnya, The Blues dibawa merengkuh tropi Premier League.
Akankah Conte menuju Arsenal. Ada baiknya kita nantikan saja episode epik dari Gudang Peluru. Jika mantan pelatih Juventus ini resmi nantinya, menarik kita simak, berapa tahun dia bisa memberi tropi untuk Arsenal.
Ayoo...!!!